Hikmah Pagi LXXXII

🌾Sufyan bin Husain berkata: “Aku bercerita mengenai keburukan seorang lelaki di hadapan Iyas bin al Muzani, maka ia menatap wajahku dengan tajam dan mengatakan: 'Engkau pernah ikut berperang melawan Romawi?' Aku mengatakan: Tidak. Bagaimana dengan Sind, India, dan Eropa ? Aku mengatakan: 'Tidak'.

Ia berkata, 'Bagaimana bisa selamat darimu Romawi, Sind, India, dan Eropa namun tidak selamat darimu saudaramu Muslim?”

Sejak saat itu aku tidak pernah menceritakan aib orang lain."

🌾 “Alangkah jauhnya jarak antara kalian dengan mereka (orang-orang shalih). Dunia datang kepada mereka, tetapi mereka meninggalkannya, dan dunia meninggalkan kalian, tetapi kalian terus mengejarnya.”✒ Ibrahim at Taimi.

🌾"Apabila Allah menghendaki seseorang menjadi baik, maka Dia membuatnya menyadari akan kesalahan-kesalahannya.” ✒ Ja'far as Shodiq.

🌾Laits bin Saad, penghasilannya setiap tahun 20.000 dinar, namun Ia pernah berkata : “Aku tidak pernah membayar zakat mal seumur hidupku.” 

_____

* 1 Dinar = 1.950.000 x 20.000 = 39 Milyar.

📚 Dibaca dengan teliti, diresapi dan direnungi, insyaallah sampai kehati. © AST

0 comments

Post a Comment